Jumat, 02 April 2021

Short Escape | Floating Market Lembang & Novotel Bandung

 


Rulyrose.com - Hi, Dear. Assalamu'alaikum. Long weekend emang enaknya digunakan untuk quality-time bersama keluarga ya. Biasanya temen-temen bikin acara apa untuk quality-time? Kalau aku sih tergantung mood, tapi lebih sering sih aku habiskan waktu dirumah aja. Rebahan sambil nonton netflix sih udah juara banget. Hehehe. Tapi kali ini aku mau bercerita tentang liburan singkat bareng keluarga kecilku di bulan Maret lalu.

Satu tahun lamanya maju mundur merencanakan liburan di tengah pandemi yang saat ini masih aja membayang-bayangi hariku. Yaa memang gak bisa dipungkiri kalau aku dan suamiku masih enggan berlibur, tapi kali itu aku bener-bener udah mulai lelah dengan rutinitas yang subhanallah menyita perhatianku. Supaya tetep "sehat" lahir batin akhirnya aku memberanikan diri untuk liburan agak jauh dari tempat tinggalku.

Hari itu aku memutuskan untuk beristirahat sejenak, menghirup udara segar dan menjernihkan mata yang sudah lelah menatap layar sepanjang hari. Setelah memesan penginapan dari satu bulan sebelumnya, aku baru menentukan destinasi wisata mana yang akan aku kunjungi.

Our journey

Berangkat dari rumah pukul 11.00, akhirnya aku dan suami bersepakat untuk mengunjungi Floating Market Lembang. Menempuh macet yang cukup panjang, akhirnya rasa lelah itu terbayar saat kami tiba disana. Pemandangan yang indah, udara yang sejuk, alhamdulillah hari itu gak turun hujan dan gak terlalu terik. Sesampainya di Floating Market, hal pertama yang aku lakukan adalah menukar tiket masuk dengan welcome drink


Karena waktu kedatangan kami bertepatan dengan jam makan siang, perjalanan kami dilanjutkan dengan pencarian makanan. Mulai dari popcorn, mie aceh, sosis bakar, sate ayam, tahu gejrot, es kelapa jeruk dan kue balok. Wah banyak banget nih kuliner yang aku coba ya, hehehe. Sama seperti sebelumnya, semua transaksi disini menggunakan koin khusus. Jadi sebelum berburu makanan, jangan lupa untuk menukarkan koin dulu ya dear. Oya, tukarkan koin sesuai kebutuhan ya, karena koin yang sudah ditukar tidak bisa refund atau kembali uang. Aku juga masih punya sisa saldo 20.000 loh. Hehehe.

Tujuan lain dari short escape kali ini adalah untuk mengajak anak ku bereksperimen, selain mencoba berbagai kuliner. Di dalam kawasan wisata ini ternyata ada juga pilihan baru, yaitu Kota Mini. Seperti namanya, Kota Mini, disini kita seakan dibawa ke sebuah kota kecil yang penduduknya adalah anak-anak. Haruna saat masuk kesini langsung excited banget, dan pengen banyak nyoba berbagai peran. Tapi karena keterbatasan waktu (iya, kami tiba terlalu siang), akhirnya Haruna hanya berkesempatan untuk mencoba satu peran, yaitu jadi princess. Hehe. 

Saking seneng nya jadi princess sehari, Haruna ga mau pulang. Sampai aku dan suami sempat kewalahan dengan tantrumnya Haruna. Setelah hampir satu jam membujuk untuk pulang, akhirnya Haruna mau untuk melepas gaun princess-nya dan sebagai gantinya, Haruna mau berenang di bath-tub. Alhamdulillah. Waktu sudah cukup larut, akhirnya kami memutuskan untuk makan malam dengan drive thru saja. Simple yet satisfying.


Staycation Time


Lelah seharian seru-seruan bersama keluarga, waktunya istirahat. Kali ini kami memilih Novotel Bandung Hotel sebagai tempat untuk beristirahat. Disambut dengan staf yang begitu ramah saat late check-in, dan juga kami dapat compliment cake, loh. Kebetulan, hari itu adalah hari ulang tahun pak suami, hehe. Sesuai janji tadi di Kota Mini, setibanya di hotel Haruna langsung minta mandi berendam di bath-tub.





Ini pertama kalinya aku menginap di Novotel dan aku suka banget dengan kamar yang aku gunakan, ruangan yang luas, bersih, bath-tub, toiletries, dan yang paling penting adalah menu breakfast nya. Nah, kalau masalah makanan ini, aku pernah beberapa kali makan di Novotel and I'm falling for their dishes.

Begitulah cerita short escape kami, aku seneng banget akhirnya bisa quality-time bersama keluargaku. Semoga kita semua bisa lebih sering mengagendakan short escape, ya dear.


See you on the next post!

With love,


Rulyrose.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you so much for stopping by and leave a message ❤️