Kamis, 16 April 2020

Menemukan Mutiara dalam Kerang Istimawa


Hi Dear, Assalamu'alaikum. Sudah memasuki minggu kedua di Kelas Matrikulasi. Misi minggu ini adalah menemukan prinsip berkomunitas di Institut Ibu Profesional melalui teka-teki. Well, i'm not good at solving riddle by the way. Untungnya, aku merasa terbantu oleh teman-teman yang sudah mewakili menjawab terlebih dahulu. Hehehe.


Sebelum membahas lebih jauh tentang prinsip berorganisasi, apa yang membuat prinsip ini penting untuk diketahui oleh semua anggota komunitas? Berdasarkan pengertian yang dikutip dari KBBI, prinsip atau asas dasar adalah "kebenaran yang menjadi pokok dasar berpikir, bertindak, dan sebagainya". Bisa disimpulkan juga sebagai acuan dasar yang menjadi fondasi dalam berorganisasi. Tanpa adanya fondasi yang kuat dan jelas, tentu sebuah komunitas atau organisasi tidak akan bisa berjalan dengan baik.

Ada lima larangan yang dijadikan prinsip berkomunitas di Institut Ibu Profesional, karena semua hal boleh dilakukan kecuali yang tidak boleh. Apa sajakah hal tersebut?

1. Kritik 
Perlu digaris bawahi mengapa kritik atau kecaman ini tidak diperbolehkan. Kritik yang didasari dengan ujaran kebencian terhadap seseorang, kelompok atau institusi pemerintah. Kritik yang seperti ini tentu akan meresahkan teman-teman yang berada dalam satu komunitas ya, dear.

2. Ghibah dan Fitnah 
Menggunjingkan hal buruk apalagi ditambah kebenarannya yang belum jelas, bisa menjadi cikal bakal munculnya fitnah atau tuduhan. Apabila seseorang yang kita gunjing tidak menerima perlakuan yang tidak menyenangkan tersebut, tentu akan merusak hubungan pertemanan antara sesama anggota, bahkan bisa berdampak lebih luas lagi, seperti sanksi pidana misalnya. Duh, jangan sampai deh ya.

3. SARAT 
SARAT adalah singkatan dari Suku, Agama, Ras dan Anggota Tubuh. Adakalanya saat membahas hal yang berunsur SARAT ini akan mencederai perasaan seseorang, meskipun dikemas dalam sebuah candaan. Lebih baik kita hindari daripada menyesal di kemudian hari ya, dear.

4. Khilafiyah 
Perbedaan pendapat atau pandangan. Setiap orang diciptakan unik dan tidak ada yang sama. Menghargai perbedaan atau toleransi adalah jembatan untuk kita bisa mencapai tujuan, sukses bersama di komunitas.

5. Kepentingan 
Memunculkan kepentingan sendiri atau golongan tertentu dalam komunitas juga tidak diperkenankan, fokuslah terhadap tujuan kita mengikuti Institut Ibu Profesional ini.

Itu dia lima hal yang sebaiknya dihindari saat berkomunitas di Institut Ibu Profesional. Dengan adanya prinsip berkomunitas ini, semoga para penjelajah bisa belajar dengan baik, damai, aman dan nyaman sehingga bisa menemukan mutiara-mutiara lain dan mencapai tujuan bersama-sama.

With love,

Ruly

#navigasidanberaksi,
#matrikulasibatch8,
#institutibuprofesional,
#belajardarirumah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you so much for stopping by and leave a message ❤️